Keuntungan Menggunakan CMS

Keuntungan Menggunakan CMS

Keuntungan Menggunakan CMS

Paansii - Content Management System (CMS) merupakan suatu script yang dapat menciptakan blog secara otomatis dan dapat digunakan oleh siapapun baik itu pemula maupun professional sekalipun tanpa harus belajar extra tentang scripting yang memusingkan.

Ini baru HTML atau PHP saja, bagaimana kalu ditambah dengan bahasa pemrograman yang lebih ribet seperti ASP, JSP, ASPX, JavaScript, PL, dan lain-lain.

Mengapa Harus CMS?

Sebaiknya kita harus memahami dulu beberapa masalah yang pernah juga penulis alami ketika mencoba untuk coding sendiri dengan menggunakan front page dan macromedia (Sekarang Adobe Dreamweaver).

Messy Code

Hal ini terjadi ketika kita pada WYSIWYG (What You See Is What You Get) editor. Kadang-kadang halaman demi halaman yang kita edit tidak tampak seperti apa yang kita harapkan pada saat online, sehingga kita akan kembali ke scripting manual yang menghabiskan banyak waktu. Bukannya sebaiknya kita mengoptimalkan waktu kita untuk SEO dari pada mengedit script.

Situs yang membosankan dan tidak mengalami pembaruan

Jika dengan menggunakan scripting sendiri kita akan repot apabila kita ingin mengubah tampilan, namun dengan menggunakan CMS kita dapat mengganti template kapan saja kita inginkan hanya dengan sekali klik.

Masalahnya nanti akan terlalu rajin ber-SEO

Bayangkan saja setiap kali kita ingin mengedit suatu halaman, kita harus membuat judul, sub judil serta tag secara manual dan satu per satu.

Resiko kehilangan data

Lupa untuk men-download versi yang terbaru berita dari sebuah situs ketika bekerja sama dengan beberapa situs atau editor, sehingga kadang-kadang kehilangan ratusan jam kerja dengan satu klik keliru saja dari “upload” button. Setelah selesai mengupload semuanya kita kemudian mengulanginya lagi karena kesalahan kecil saja.

Masukkan Content Management System (CMS) ke Webserver Anda!

Sistem Manajemen Konten membantu Anda mengelola konten. Pada dasarnya, CMS yang memungkinkan Anda untuk membuat / mengedit / menghapus halaman situs Anda tanpa menggunakan coding yang banyak bahkan jika mau tanpa coding sedikit pun.

Konten tersebut sebagian besar disimpan dalam database situs, yang tinggal di web server, mengurangi perlunya cadangan ratusan file HTML (jika Anda adalah pengelola situs yang besar).

Situs e-commerce, misalnya, menggunakan sistem manajemen konten hampir 99% dari yang ada. Begitu pula dengan blogging.

Meskipun CMS ini terdengar mahal dan rumit, ada beberapa fitur yang menyediakan sistem manajemen konten yang full system serta gratis, di antaranya adalah Wordpress dan Drupal. 

Kedua sistem tersebut bebas untuk di download / instal pada server Web Anda, dan keduanya telah dikembangkan oleh komunitas open source dengan kemudahan instalasi.

Berikut beberapa keuntungan dalam menggunakan CMS :

Tidak perlu belajar kode pemrograman web

Meskipun proses pembuatan memerlukan sedikit teknis dalam mengubah template dan melibatkan coding, dalam jangka panjang bekerja dengan CMS berarti bekerja dengan sedikit HTML / CSS dan scripting.

Hal ini berarti lebih terfokus pada editing tulisan dan membuat tulisan. Anda tidak perlu sampai botak pergi ke Warnet hanya sekedar mengecek mana tag HTML yang tidak tertutup dengan benar. Anda juga tidak perlu tahu apa tag HTML sama sekali. Menghemat waktu, bukan?

Pada Setiap halaman, SEO telah dibangun dengan benar

SEO adalah kekhawatiran mendasar bagi setiap webmaster, dan fitur CMS lah yang paling menguntungkan dalam hal ini.

Ada banyak tersedia SEO plugin untuk Wordpress, misalnya, yang dapat mengoptimalkan tag judul, URL, link, dll.

Hanya dengan sekali klik Anda sudah tidak perlu repot-repot mengendalikan SEO secara manual karena otomatis search engine friendly.

Sedikit risiko kehilangan / menimpa file

 PentingSebagian besar editor tulisan dapat bekerja dari dalam CMS dan tidak mengganggu serta tidak perlu menyimpan / upload file sama sekali.

Situs dapat diakses / edited dari lokasi situs

Sebagian besar sistem manajemen konten berbasis web - artinya mereka hidup seluruhnya pada server Web Anda.

Satu-satunya hal yang diperlukan untuk mengakses / mengedit situs Anda dalam hal ini adalah username / password untuk login Ini berarti Anda tidak perlu khawatir tentang file di komputer Anda (jika Anda menggunakan server sendiri).

Menambahkan / mengedit / menghapus halaman situs dapat dilakukan secara sederhana dengan cara log in karena CMS berbasis web tanpa menggunakan FTP.

Untuk meng-update situs Anda tidak perlu membayar seorang Web Depelover

Jika kantor Anda mengelola sebuah website, maka Anda dapat membagi tugas untuk mengupdate dengan mudah yaitu dengan cara memberikan user dan password kepada teman-teman Anda sehingga mereka bisa mengedit dan mengupdate tulisan, kalender, event, dll.

Pengembangan dengan biaya yang murah

Anda tidak perlu menghabiskan uang sampai ludes gara-gara ingin belajar scripting HTML, anda juga tidak perlu sampai garuk-garuk kepala mendesain bentuk tampilan karena sudah banyak template yang disediakan secara gratis.

Paling-paling yang diperlukan adalah memoles sedikit tampilan yang sebenarnya sudah mantap-mantap tersebut.

Kesimpulan

Karena CMS merupakan open source maka Anda dapat mengubahnya sesuka hati namun dengan ketentuan yang diberlakukan GNU license.

Sekian artikel tentang Keuntungan Menggunakan CMS, terimakasih telah membaca artikel saya yang alakadarnya ini sampai akhir, SELAMAT kalian termasuk orang-orang yang beruntung. Salam sobat Paansii.